Kepulauan Seribu — Momentum libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 dimanfaatkan oleh anggota Gerakan Pramuka Kepulauan Seribu untuk menunjukkan dedikasi dalam pelayanan kepada masyarakat dan wisatawan. Selama periode tersebut, unsur Dewan Kerja Ranting (DKR) bersama Satuan Karya (Saka) Kalpataru disiagakan di sejumlah titik pelabuhan guna mendukung kelancaran aktivitas pariwisata.
Sinergi antara DKR dan Saka Kalpataru terlihat dari keterlibatan aktif mereka di dermaga-dermaga utama beberapa pulau di wilayah Kepulauan Seribu. Para anggota Pramuka membantu mengarahkan wisatawan, memberikan informasi perjalanan, serta memastikan alur kedatangan dan keberangkatan pengunjung berjalan tertib, terutama di tengah meningkatnya jumlah wisatawan selama masa libur akhir tahun.

Di sela kegiatan pelayanan, Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Kepulauan Seribu, Kak Rustini, turut hadir memberikan dukungan langsung. Ia menyediakan layanan minuman gratis bagi wisatawan maupun warga pulau yang berada di area pelabuhan. Inisiatif tersebut menjadi wujud keramahtamahan dan kepedulian Pramuka dalam menciptakan suasana nyaman dan bersahabat bagi para pengunjung.
Aksi kolaboratif ini berlangsung sejak Rabu, 24 Desember 2025 hingga 1 Januari 2026. Dengan kesiapan seluruh unsur Pramuka, khususnya DKR dan Saka Kalpataru, diharapkan pelayanan pariwisata di Kepulauan Seribu selama periode Natal dan Tahun Baru dapat berjalan lebih optimal, sekaligus meninggalkan kesan positif bagi wisatawan yang berkunjung.
Kehadiran Pramuka di titik-titik strategis tersebut menjadi bagian dari komitmen Gerakan Pramuka untuk terus hadir di tengah masyarakat, memberikan pelayanan, serta mendukung kelancaran aktivitas publik, khususnya pada momen dengan mobilitas tinggi seperti libur Natal dan Tahun Baru.
Pewarta: Kak Mahesa Jenar

