Jakarta — Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi DKI Jakarta secara resmi membuka Kursus Mahir Dasar (KMD) dan Kursus Mahir Lanjutan (KML) bagi Pembina Pramuka, Kamis (11/12). Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag DKI Jakarta dan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka DKI Jakarta sebagai upaya penguatan kapasitas pembina Pramuka di lingkungan Madrasah.

Kepala Kanwil Kemenag DKI Jakarta, Kak Adib, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas terjalinnya sinergi kedua lembaga tersebut. Ia menilai tantangan generasi muda saat ini semakin kompleks sehingga membutuhkan wadah pembinaan karakter yang kuat.
“Gerakan Pramuka adalah wadah strategis untuk menempa karakter, ketangguhan, dan kemampuan sosial peserta didik,” ujarnya.

Menurut Kak Adib, kualitas pembina menjadi faktor kunci dalam mencetak generasi Madrasah yang siap menghadapi tantangan era modern. Ia mencontohkan jejak kepramukaan yang telah memberikan dampak positif di berbagai sektor, termasuk dalam sistem pembinaan haji Indonesia yang dikenal berstandar tinggi. Menutup sambutannya, Kak Adib mengajak seluruh peserta mengikuti KMD dan KML dengan penuh semangat dan dedikasi.
“Dengan memohon ridha Allah SWT, kegiatan KMD dan KML ini resmi dibuka,” ucapnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag DKI Jakarta, Kak Viola Cempaka, menjelaskan bahwa KMD dan KML menjadi agenda yang dinantikan para aktivis Pramuka Madrasah. Program ini bertujuan meningkatkan kompetensi pembina, mewujudkan pembina Pramuka yang profesional dan bersertifikat, serta memperkuat kualitas pembinaan di Gugusdepan.

Tercatat sebanyak 202 peserta mengikuti kegiatan ini, terdiri dari 139 peserta KMD dan 63 peserta KML, dengan dukungan 24 pelatih yang berasal dari 18 pelatih eksternal dan 6 pelatih internal Madrasah. Kegiatan dijadwalkan berlangsung dalam dua fase, yakni tahap teori dan nonkemah pada 11–13 Desember 2025 di Aula Kanwil Kemenag DKI Jakarta, serta tahap praktik dan perkemahan pada 22–24 Desember 2025 di Seruwa Green Village.

Ketua Harian Kwarda DKI Jakarta, Kak Ratiyono, yang turut hadir dalam upacara pembukaan, menegaskan bahwa Pramuka bukan sekadar kegiatan ekstrakurikuler, melainkan wadah pembentukan generasi yang tangguh, berakhlak mulia, cinta tanah air, dan moderat. Ia menekankan pentingnya kualitas pembina dalam menentukan mutu Gugusdepan.

“Gugusdepan yang kuat lahir dari pembina yang kompeten dan bersemangat. KMD adalah pondasi wajib bagi pembina Pramuka yang profesional,” katanya.
Kak Ratiyono berharap seluruh peserta mengikuti setiap sesi dengan sungguh-sungguh dan menerapkan keterampilan yang diperoleh di sekolah maupun Madrasah masing-masing. Kwarda DKI Jakarta, lanjutnya, mendukung penuh pembinaan Pramuka di lingkungan Madrasah sebagai bagian dari pembangunan karakter generasi muda.

Melalui pelaksanaan KMD dan KML ini, Kanwil Kemenag DKI Jakarta dan Kwarda DKI Jakarta berharap lahir pembina Pramuka yang kompeten, berintegritas, dan mampu menginspirasi generasi muda Madrasah menjadi kader bangsa yang berkarakter, patriotik, serta memiliki keterampilan sosial yang tangguh.

Pewarta: Kak Oki
Foto: Kak Amel

