Close Menu
    Terbaru

    60 Pembina Ikuti KML Kwarcab Jaktim, Siap Bangun Generasi Muda Berkualitas dan Berkarakter

    Fri, 25 Jul 2025

    Saka Bahari Jakarta Timur Gelar Latihan Rutin Dayung untuk Tingkatkan Keterampilan dan Disiplin Anggota

    Fri, 25 Jul 2025

    Perkuat Branding Pramuka, Bidang Komunikasi dan Pusdatin Kwarda DKI Jakarta Gelar Rapat Koordinasi

    Fri, 25 Jul 2025
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Pramuka JakartaPramuka Jakarta
    • Home
    • Profil
      • Sejarah Kwarda
      • Lambang
      • Visi Misi 2024-2029
      • Renstra 2024-2029
    • Organisasi
      • Struktur
      • Majelis Pembimbing
      • Pengurus
        • Pimpinan Kwarda
        • Andalan Daerah
        • Dewan Kehormatan
        • Puslitbang
        • Pusdiklat
        • Pusdatin
        • Satgas Pramuka Peduli
        • Dewan Kerja
        • Staf Kwarda
      • Jukran & Regulasi
      • Program Prioritas
    • Data Potensi
      • Data Kwarcab
      • Data Kwarran
    • ⊞ Agenda
    • ⎘ Publikasi
      • Utama
        • Global
        • Kwarnas
        • Kwarda
        • Umum
      • Kwarcab
        • Jakbar
        • Jakpus
        • Jaksel
        • Jaktim
        • Jakut
        • Kep. Seribu
      • Surat Edaran
      • Lainnya
        • Kwarran
        • Gudep
        • Saka Sako
        • Artikel
        • Foto
        • Video
    • ⇉ Link
      • World Scouting
      • Gerakan Pramuka
      • Pemprov Jakarta
      • Kwarcab
        • Pramuka Jaksel
        • Pramuka Jakut
    • Kirim Berita
    Pramuka JakartaPramuka Jakarta
    Jaktim

    Anggit Suryo Prakoso Terpilih Pimpin DKR Cakung 2025–2028: Siap Wujudkan Pramuka yang Kolaboratif dan Berdampak

    Pusdatin JKTTue, 24 Jun 2025104 Views
    Share Telegram WhatsApp Threads Copy Link Facebook

    Jakarta — Suasana penuh semangat dan antusiasme tampak mewarnai pelaksanaan Musyawarah Pramuka Penegak dan Pandega Putra-Putri Tingkat Ranting (Musppanitra) Cakung 2025, yang berlangsung di Aula Kantor Camat Cakung. Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 WIB ini menjadi momentum penting bagi Pramuka Ranting Cakung untuk melahirkan pemimpin baru yang siap membawa organisasi lebih maju.

    Musppanitra dibuka secara resmi oleh Kak Purwanto, S.Pd., Ketua Kwarran Cakung, yang dalam sambutannya mengungkapkan harapan agar Musppanitra berjalan lancar dan menghasilkan calon Ketua DKR yang berjiwa kepemimpinan kuat. “Semoga terpilih pemimpin yang mampu menjadi jembatan bagi Pramuka Penegak dan Pandega se-Kwartir Ranting Cakung, serta membawa organisasi ke arah yang lebih baik,” ujar Kak Purwanto.

    Dengan mengusung tema “Regenerasi Tangguh untuk Pramuka Cakung yang Unggul”, kegiatan ini dihadiri oleh 13 peserta, termasuk 7 pengurus DKR serta perwakilan pangkalan dari seluruh Kwartir Ranting Cakung. Turut hadir pula tamu undangan dari Kwartir Cabang Jakarta Timur, yakni Kak Muhammad Ichsan Noviananto, S.Pd. (Ketua DKC Jakarta Timur) dan Kak Syarfiah Dini Anhar (Bendahara DKC Jakarta Timur).

    Setelah melalui proses sidang yang berjalan lancar dan dinamis, terpilih sebagai Ketua DKR Cakung Masa Bakti 2025–2028 adalah Kak Anggit Suryo Prakoso dari Pangkalan MAN 8 Jakarta. Dalam visi yang ia paparkan, Anggit bertekad “Menjadikan Pramuka yang berdampak positif, berpikir solutif, dan berjiwa kolaboratif untuk masa depan yang gemilang.”

    Dalam pernyataannya, Kak Anggit juga berharap agar kepengurusan ke depan mampu mengevaluasi kekurangan di periode sebelumnya dan membangun komunikasi yang solid antar anggota. “Saya berharap DKR periode 2025–2028 memiliki jiwa kolaboratif yang tinggi, agar Pramuka Cakung bisa semakin berdampak di tengah masyarakat,” tegas Kak Anggit, menutup sambutannya dengan slogan “Menjadikan Pramuka yang berperan dalam mewujudkan mimpi dan memberi dampak nyata.”

    Kegiatan Musppanitra kali ini juga meninggalkan kesan mendalam bagi para peserta. Kak Syamsi Asyera dari SMK Perbankan Nasional Jakarta menuturkan, “Sidangnya berjalan lancar dan seru. Saya belajar banyak tentang proses persidangan. Harapannya, ketua baru bisa memimpin dengan adil dan tegas.”

    Sementara itu, Kak Muhammad Zidni dari SMK Mercusuar Jakarta menambahkan, “Banyak hal baru yang saya ketahui di Musppanitra ini. Semoga Ketua terpilih bisa melaksanakan amanah hingga akhir masa jabatan.”

    Dengan terpilihnya Ketua DKR baru, regenerasi kepemimpinan di Kwarran Cakung diharapkan semakin memperkuat eksistensi Pramuka sebagai wadah pembinaan generasi muda yang tangguh, kolaboratif, dan berdampak positif bagi lingkungan.

    Pewarta: DKR Cakung

    banggajadipramuka dkr cakung pramuka jakarta pramuka jaktim
    Previous ArticleDari Uji Mental hingga Wawancara: Inilah Proses Calon Pramuka Garuda Jakarta Pusat
    Next Article Dinas Pendidikan dan Kwarda DKI Jakarta Rumuskan Standar Pembiayaan Kepramukaan di Sekolah

    Info Terkait

    Jaktim

    60 Pembina Ikuti KML Kwarcab Jaktim, Siap Bangun Generasi Muda Berkualitas dan Berkarakter

    Fri, 25 Jul 202557 Views
    Jaktim

    Saka Bahari Jakarta Timur Gelar Latihan Rutin Dayung untuk Tingkatkan Keterampilan dan Disiplin Anggota

    Fri, 25 Jul 202514 Views
    Kwarda

    Perkuat Branding Pramuka, Bidang Komunikasi dan Pusdatin Kwarda DKI Jakarta Gelar Rapat Koordinasi

    Fri, 25 Jul 202521 Views
    Add A Comment
    Leave A Reply Cancel Reply

    ten + 11 =

    Stay In Touch
    • Facebook
    • YouTube
    • TikTok
    • WhatsApp
    • Twitter
    • Instagram
    Terupdate

    60 Pembina Ikuti KML Kwarcab Jaktim, Siap Bangun Generasi Muda Berkualitas dan Berkarakter

    Fri, 25 Jul 202557 Views

    Saka Bahari Jakarta Timur Gelar Latihan Rutin Dayung untuk Tingkatkan Keterampilan dan Disiplin Anggota

    Fri, 25 Jul 202514 Views

    Perkuat Branding Pramuka, Bidang Komunikasi dan Pusdatin Kwarda DKI Jakarta Gelar Rapat Koordinasi

    Fri, 25 Jul 202521 Views
    Trending

    Pramuka Garuda Jakarta Selatan Cetak Prestasi: 10 Anggotanya Lolos UNJ Jalur Prestasi Pramuka

    Sat, 05 Jul 20257K Views

    Hebat! Tiga Pramuka Garuda Jakarta Utara Lolos UNJ Lewat Jalur Prestasi Kepramukaan

    Tue, 01 Jul 20257K Views

    Catat! Inilah Persyaratan Peserta Jamnas XII 2026

    Tue, 03 Jun 20254K Views
    Kwartir Daerah Gerakan Pramuka
    Daerah Khusus Ibukota Jakarta


    Alamat : Jl. Pangeran Diponegoro No.26, RT.9/RW.7, Menteng, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10310

    Email : [email protected]
    Telepon: (021) 31937464

    pramukajakarta.id
    • Home
    • Kwarda
    • Kwarcab
    • Kwarran
    • Gudep
    © 2025 Pramuka Jakarta by Pusdatin

    Ketik kata dan tekan Enter untuk mencari. Tekan Esc untuk membatalkan.