Kepulauan Seribu — Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kepulauan Seribu melaksanakan Karya Bakti Pramuka Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Dermaga Pulau Pari selama periode 23 Desember 2025 hingga 1 Januari 2026. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk pelayanan dan pengabdian Pramuka kepada masyarakat dan wisatawan yang berkunjung ke Pulau Pari.

Dalam pelaksanaannya, sebanyak empat anggota Pramuka ditugaskan setiap hari untuk membantu kelancaran aktivitas penumpang dan pengunjung di area dermaga. Para anggota Pramuka bertugas mengarahkan penumpang agar tidak salah turun dari kapal, mengingat Dermaga Pulau Pari baru selesai dilakukan pembangunan sehingga diperlukan penyesuaian bagi pengunjung yang baru pertama kali datang.
Selain itu, anggota Pramuka Kepulauan Seribu juga membantu wisatawan dengan memberikan informasi dan arahan peta (maps) Pulau Pari, agar pengunjung dapat dengan mudah menuju destinasi wisata yang ada di Pulau Pari. Kehadiran Pramuka di dermaga diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan dan keselamatan wisatawan selama masa libur Natal dan Tahun Baru.

Pembina Pramuka di Pulau Pari, Kak Alung, menyampaikan harapannya agar kegiatan Karya Bakti Pramuka Nataru ini dapat berjalan lancar dan memberi manfaat bagi masyarakat.
“Semoga Pramuka Kepulauan Seribu terus berkembang, dan kegiatan ini dapat membantu kelancaran perayaan Natal dan Tahun Baru di Pulau Pari,” ujarnya.
Pelaksanaan Karya Bakti Pramuka Nataru di Dermaga Pulau Pari ini menjadi wujud nyata komitmen Gerakan Pramuka Kepulauan Seribu dalam mendukung ketertiban, keselamatan, serta pelayanan kepada masyarakat dan wisatawan, khususnya pada momen meningkatnya kunjungan selama libur akhir tahun.
Pewarta: Kak Felis

