DKI Jakarta

Yuk Intip, Proses Pembuatan Jingle JamRai
Nov 17, 2023

Yuk Intip, Proses Pembuatan Jingle JamRai

Jakarta – Dalam memeriahkan Jambore dan Raimuna Daerah DKI Jakarta, Kwarda DKI Jakarta dan DKD DKI Jakarta akan merilis jingle JamRai (Jambore Raimuna). Rencananya jingle ini berjudul “Muda Jakarta Untuk Indonesia”

Kak Banu Muhammad Alkindy Anggota DKD DKI Jakarta yang menulis lirik lagu mengungkapkan bahwa penulisan lirik dilakukan selama dua hari ditengah persiapan JamRai, kemudian pembuatan nada dan instrumen musiknya sekitar dua Minggu. “Proses selanjutnya adalah pengambilan vocal dilakukan selama satu minggu, dan tiga hari proses retake vocal untuk penyempurnaan dan semua prosesnya dikerjakan di studio UKM Riak UIN Jakarta,” ujarnya.

“Kami memilih bekerjasama dengan rekan UKM Riak karena saya alumni UIN dan pernah berkolaborasi dengan mereka juga dalam produksi lagu jingle Jawara Nasional UIN Jakarta pada tahun 2019,” ungkap Kak Banu Muhammad Alkindy yang akrab disapa Kindy.

Kak Kindy juga menjelaskan bahwa instrumen musik dibuat oleh Banu Muhammad Alkindy bersama UKM RIAK UIN Jakarta dan vocal diisi oleh Banu M. Alkindy bersama Tiara Andiniati. “Semoga jingle bisa selesai minggu depan dan bisa segera dirilis secara resmi, mohon doanya kakak-kakak,” jelasnya.

Ditunggu ya kakak-kakak tanggal resmi dilirisnya jingle JamRai!

  • Kindy

    Kindy semangat berapi api ,,, sukses Pramuka Jakarta Untuk Indonesia

    2 weeks ago

Add comment