DKI Jakarta

“Semangat” dan “Beken” Tema Jamda dan Raida DKI Jakarta
Nov 17, 2023

“Semangat” dan “Beken” Tema Jamda dan Raida DKI Jakarta

Jakarta – Perhelatan akbar Jambore dan Raimuna Daerah DKI Jakarta akan diselenggarakan pada tanggal 6 – 10 Desember 2023. Dalam perhelatan tersebut Kwarda DKI Jakarta beserta DKD DKI Jakarta mengusung tema “Semangat” dan “Beken”

Menurut Kak Nurdin Hasan Waka Bina Muda Kwarda DKI Jakarta, tema ini diusung untuk memberikan semangat dan rasa bangga bagi anggota Pramuka Jakarta. “Semangat merupakan singkatan Santun, Energik, Mandiri, Gembira, Aktif, dan Tangguh, sedangkan Beken merupakan singkatan dari Berkarakter dan Keren,” Ujarnya.

Kak Nurdin berpesan ayo ramaikan dan sukseskan kegiatan Jamda dan Raida kita, karena ini kegiatan besar yang insyallah akan melibatkan 4.000 anggota Pramuka se-DKI Jakarta. Terkait motto dari Jamda dan Raida, Kwarda DKI Jakarta mengusung Satyaku Kudarmakan, Darmaku Kubaktikan.

“Ayo adik-adik mari kita SEMANGAT dan BEKEN di Jamda dan Raida DKI Jakarta tahun 2023”, jelas Kak Nurdin.

Add comment